RUANG SUKABUMI- Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali, melaksanakan shalat berjamaah bersama Bupati Sukabumi serta sejumlah pejabat daerah lainnya. Kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana khidmat dan penuh kebersamaan.
Dalam kesempatan tersebut, Budi Azhar Mutawali menyampaikan pesan spiritual yang mendalam. Ia menegaskan pentingnya menghadirkan nilai-nilai keimanan dalam setiap aktivitas pekerjaan dan pengabdian kepada masyarakat.
“Alangkah indahnya jika setiap pekerjaan membuat kita teringat kepada Tuhan. Maka setiap detik adalah ibadah yang tak putus-putus,” ujar Budi Azhar Mutawali.
Ia menambahkan bahwa shalat berjamaah tidak hanya menjadi bentuk ketaatan kepada Allah SWT, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi dan memperkuat sinergi antar pimpinan daerah dalam menjalankan tugas pemerintahan.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi teladan bagi seluruh aparatur pemerintah dan masyarakat, bahwa keseimbangan antara tugas duniawi dan spiritual merupakan fondasi penting dalam mewujudkan pemerintahan yang amanah dan berintegritas.






