Diskominfosan Optimalkan Peningkatan Kualitas Penyelenggaraan Statistik Sektoral

- Admin

Kamis, 20 Februari 2025 - 22:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Ruang Sukabumi- Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan workshop peningkatan kualitas penyelenggaraan statistik sektoral kabupaten sukabumi, di Hotel Sukabumi Indah, Kamis (20/2/2025).

 

Workshop yang diikuti puluhan peserta terdiri dari subkor program dan pengelola data pada instansi pemerintah, serta RSUD ini bertujuan untuk mewujudkan satu Data Kabupaten Sukabumi, sejalan dengan kebijakan Satu Data Indonesia yang diatur dalam Perpres Nomor 39 Tahun 2019.

 

Sekretaris Diskominfosan Kabupaten Sukabumi, Yusep Nofriyadie, menyampaikan, bahwa data memiliki peran krusial dalam mendukung kinerja dan efektivitas kerja instansi pemerintah. Oleh karena itu, diperlukan penyusunan data yang baik dan sistematis dalam sebuah basis data.

 

“Statistik sektoral menjadi prioritas nasional untuk meningkatkan ketersediaan dan kualitas data, terutama dalam sektor ekonomi, pangan, pertanian, kemaritiman, pariwisata, ekonomi kreatif, dan ekonomi digital,” jelasnya.

 

Ia menerangkan, ketersediaan data yang akurat, mutakhir, terpadu, dan dapat dipertanggungjawabkan akan memperkuat implementasi Satu Data Indonesia. Dengan data sektoral yang berkualitas ini, pembangunan daerah dapat lebih terarah dan efisien, sementara pelayanan kepada masyarakat akan lebih cepat dan tepat sasaran.

 

“Diskominfosan sebagai wali data berkolaborasi dengan BPS sebagai pembina data. Kami ingin memastikan seluruh perangkat daerah yang berperan sebagai produsen data mampu menyajikan informasi yang dibutuhkan untuk perencanaan, evaluasi, dan laporan kinerja pembangunan daerah,” ungkapnya.

 

Senada dengan itu, Kepala Bidang Statistik Diskominfosan Kabupaten Sukabumi, Neng Diani Rahma, berkomitmen pihaknya dalam mendorong setiap instansi pemerintah untuk memperoleh rekomendasi dari BPS. Hal ini bertujuan agar kualitas penyelenggaraan statistik sektoral terus meningkat.

 

“Apalagi, saat ini penyelenggaraan statistik sektoral menjadi salah satu indikator dalam penilaian reformasi birokrasi di pemerintah daerah,”singkatnya.

 

Dengan adanya workshop tersebut diharapkan kompetensi aparatur dalam menyajikan data statistik sektoral semakin meningkat, sehingga Kabupaten Sukabumi dapat memiliki data yang lebih akurat dan berkualitas dalam mendukung pembangunan daerah.

Berita Terkait

Dinas Perkim Bangun Jalan Lingkungan di Desa Kadununggal Perkuat Akses Ekonomi Warga
Kadis Perkim Tinjau Lokasi, dan Rencanakan Penanganan Infrastruktur Pascabanjir Cisolok
Kadis Perkim Sukabumi Hadiri Peresmian Gapura Ekosistem Budaya Kasumedangan
Bupati Bersama Sekda Dan Forkopimda Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2025
Optimalkan Kinerja Organisasi, Pemkab Sukabumi Lakukan Rotasi Dan Promosi ASN
Apresiasi Baim Sport Center, Bupati Harap Jadi Ruang Publik Inklusif Dan Pengembangan Potensi
Bupati Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Terkait Raperda APBD 2026
Dampingi Pangdam III Siliwangi Resmikan Jembatan Panel Garuda, Bupati “Dukung Pemerataan Pembangunan”
Tag :

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 11:15 WIB

Dinas Perkim Bangun Jalan Lingkungan di Desa Kadununggal Perkuat Akses Ekonomi Warga

Minggu, 2 November 2025 - 14:46 WIB

Kadis Perkim Tinjau Lokasi, dan Rencanakan Penanganan Infrastruktur Pascabanjir Cisolok

Minggu, 2 November 2025 - 14:40 WIB

Kadis Perkim Sukabumi Hadiri Peresmian Gapura Ekosistem Budaya Kasumedangan

Senin, 20 Oktober 2025 - 19:21 WIB

Bupati Bersama Sekda Dan Forkopimda Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2025

Rabu, 8 Oktober 2025 - 21:06 WIB

Optimalkan Kinerja Organisasi, Pemkab Sukabumi Lakukan Rotasi Dan Promosi ASN

Berita Terbaru